Dari Main Mobile Legends, Pemuda Ini Bisa Beli Mobil Ferrari



[ad_1]

Potret Jess No Limit. (Instagram/@jessnolimit)

Hitekno.com – Berbekal main game saja, bisa membawa seseorang menjadi sukses dan berkelimpangan harta. Bahkan dari main Mobile Legends, pria bernama Jess No Limit ini bisa beli mobil Ferrari California.


Teman dari selebritis Raffi Ahmad ini memang sudah terkenal di kalangan pemain Mobile Legends.


Di zaman digital ini, game Mobile Legends memang naik daun. Hampir semua muda-mudi sibuk memainkan game itu di gadget kesayangan.


Bisa menang Mobile Legends menjadi sebuah kebanggaan tersendiri. Seperti halnya dengan Jess No Limit yang dikenal sebagai juara Mobile Legends.


Tak tanggung-tanggung, saking suksesnya ia berhasil membeli mobil sport Ferrari California saat usianya baru 22 tahun dan memiliki pendapat miliaran rupiah. Hal itu diungkap dalam channel YouTube Rans Entertainment pada (4/11).


Saking terpukaunya dengan Jess No Limit, Raffi Ahmad pun memberikan pujian.


”Satu-satunya gamers di Indonesia yang pecah telur pakai mobil sport cuma elo nih,” ujar Raffi Ahmad sambil menunjuk Jaess No Limit.


Juara dunia Mobile Legend berhasil beli Ferrari California.  (Instagram/@jessnolimit)
Juara dunia Mobile Legend berhasil beli Ferrari California. (Instagram/@jessnolimit)

 


Jika Jess No Limit punya Ferrari, Raffi Ahmad punya Lamborghini. Sama-sama memiliki hobi otomotif, keduanya kemudian saling membongkar keistimewaan mobil masing-masing.


Juara dunia Mobile Legend berhasil beli Ferrari California.  (Instagram/@jessnolimit)
Juara dunia Mobile Legend berhasil beli Ferrari California. (Instagram/@jessnolimit)

 


Suami Nagita Slavina mengungkap hanya butuh waktu 10 detik untuk membuka atap Ferrari California. Sedangkan untuk mobil Lamborgini miliknya memiliki cara yang agak ribet.


Setelah itu keduanya mencoba untuk bertukar mobil keliling komplek. Yang cukup menarik, ternyata rahasia kesuksesan yang diperoleh Jess No Limit didapat karena pribadinya yang sayang orangtua, seperti halnya yang dilakukan Raffi Ahmad.


Tulisan mengenai main Mobile Legends ini sudah dimuat di Mobimoto.com dengan judul Gara-gara Mobile Legends, Pemuda Ini Bisa Beli Mobil Ferrari.





[ad_2]
Source link