Bukan Dengan Wanita, Pria Asal Jepang Ini Memilih Menikahi Karakter Manga



[ad_1]

Bukan Dengan Wanita, Pria Asal Jepang Ini Memilih Menikahi Karakter Manga

TRIBUNKALTIM.CO – Menikah wajarnya dilakukan dua orang yang berbeda kelamin, antara laki-laki dengan perempuan. 

Namun, kejadian di Jepang ini justru bertolak belakang. 

Ketika Akihiko Kondo memutuskan untuk menikah, dia mengirimkan kartu undangan kepada ibunya.

Namun, sang ibu memutuskan tak datang. Penolakan sang ibu beralasan.

VIDEO – Wahana Permainan Asal Jepang, Modal Rp 80 ribu Bisa Main Seharian

Mantan Sekretaris Parlemen Jepang Merampok, Uang 100 Juta Yen untuk Beli Ferrari

Sebab, putra satu-satunya memutuskan untuk menikah dengan karakter manga bernama Hatsune Miku.

“Bagi Ibu, pernikahan saya bukan sesuatu yang penting untuk dirayakan,” kata Kondo Jepang kepada AFP via Channel News Asia Senin (12/11/2018). 

Bahkan, selain ibunya, tidak ada keluarga yang datang menghadiri pernikahannya dengan animasi penyanyi perempuan berusia 16 tahun itu.

Namun itu tak menghalangi Kondo untuk menggelar pesta dengan biaya dilaporkan mencapai dua juta yen, atau sekitar Rp 258,6 miliar.

Sekitar 40 orang temannya menghadiri upacara pernikahan dan menyaksikan Kondo memasangkan cincin ke Miku yang berbentuk boneka seukuran kucing.



[ad_2]
Source link