Cegah DBD, 3 RT di Poris Tangerang Diasapi Caleg Perindo: Okezone News



[ad_1]



TANGERANG – Sebanyak 3 wilayah RT di Poris Plawad Utara, Kecamatan Cipondoh, Kota Tangerang, diasapi DPP Rescue Perindo, Kamis (14/2/2019). Kegiatan fogging itu dilakukan sebagai langkah antisipasi pencegahan lantaran DBD pernah menjangkit sejumlah warga di wilayah tersebut.

Kegiatan fogging yang mengundang perhatian warga ini dilakukan langsung oleh Fronika, Caleg DPRD Perindo Kota Tangerang Dapil 3 (Kecamatan Cipondoh dan Pinang) nomur urut 2.

"Hari ini kita fogging di 3 RT 01, RT 02 in RT 06, RW 02. Banyak warga yang meminta karena dari beberapa hari kemarin sudah ada yang menderita penyakit DBD, "ujar Fronika.

Fronika mengungkapkan, peristiwa tersebut menjadi pelajaran bagi masyarakat sekitar sehingga antusias saat didatangkan tim Rescue Perindo. Alhasil beberapa warga tak segan untuk mempersilakan tim Rescue Perindo agar rumah ataupun pekarangannya di-fogging.

Caleg Perindo fogging 3 RT from Poris Plawad Utara, Cipondoh, Tangerang. (Foto: Anggun Tifani / Okezone)

"Alhamdulillah hari ini banyak sekali warga yang mengucapkan terima kasih Ternyata mereka semua sangat senang Sebelum melaksanakan ini kita koordinasi dengan Pak RT.Mereka semua berterima kasih mendoakan semoga Partai Perindo maju, Partai Perindo sukses," tuturnya.

Sementara itu, ditambahkan Sekjen DPP Rescue Perindo, Yudhistira Ikhsan Pramana, fogging gratis ini merupakan program yang rutin dilaksanakan partainya.

"Jadi, warga meminta Partai Perindo untuk datang ke wilayah ini Sesuai instruksi Pak Hary Tanoe kita diimbau untuk melaksanakan fogging Ini dilakukan judged secara nasional, "kata Yudhistira.

(Baca Juga: Ada Anak Meninggal Akibat DBD, Caleg Perindo Bergerak "Asapi" 2 Dusun di Tuban)

Pria yang maju menjadi Caleg DPR RI Nomor Urut 3 Daerah Pemilihan Banten 3 (Tangerang Raya) ini menjelaskan, pihaknya menyisir sarang-sarang nyamuk yang berada di dekat pemukiman warga.

"Ya tadi kita mengasapi rumah-rumah warga, pekarangan, selokan, kebun, dan tempat-tempat yang rawan menjadi sarang penyebaran nyamuk penyebab DBD," ucapnya.

(Baca Juga: Caleg Perindo Gelar Bazaar Murah di Bogor)

(Erh)


[ad_2]
Source link