Guardiola Puji Kekuatan Fisik Pemain Tottenham Hotspur



[ad_1]

LONDON, KOMPAS.com – Pelatih Manchester City, Pep Guardiola, menilai Tottenham Hotspur adalah tim dengan kekuatan fisik terbaik yang pernah dia hadapi.

Hal itu diungakapkan Guardiola setelah membawa Man City menang 1-0 atas Spurs pada pekan ke-10 Liga Inggris, Selasa (30/10/2018) dini hari WIB.

“Kami bermain menghadapi salah satu tim dengan kekuatan fisik mumpuni yang pernah saya temui dalam hidup,” tutur Guardiola dilansir BolaSport.com dari laman Sky Sports.

“Hal itu karena keberadaan Moussa Sissoko, Harry Kane, Eric Dier, Toby Alderweireld, Davinson Sanchez, dan Mousa Dembele. Benar-benar kekuatan fisik yang luar biasa dan situasi di lapangan sangat rumit,” ujar Guardiola menambahkan.

Baca juga: Mauricio Pochettino: Tottenham Hotspur Berbeda dari Manchester City

Benar saja, enam pemain yang disebutkan Guardiola memiliki postur di atas 180 sentimeter.

Kane dan Dier memiliki tinggi badan 188 sentimeter, sementara Alderweireld, Sanchez, dan Sissoko 187. Adapun Dembele punya postur 1,85 meter.

Pelatih berkepala plontos tersebut juga menyayangkan kegagalan anak asuhnya menyarangkan lebih dari satu gol, mengingat ada 13 tembakan yang mereka ciptakan.

Baca Juga: Pelatih Tottenham Hotspur Ungkap Alasan Selalu Sulit Hadapi Manchester City

Ia tak ingin hal serupa terjadi, terutama saat The Citizens bermain di Liga Champions.

“Kami melewatkan beberapa gol dan membiarkan mereka berlari,” ucap mantan pelatih Bayern Muenchen ini.

“Dalam laga besar terutama di Liga Champions, Anda harus lebih efektif dalam situasi ini karena cepat atau lambat kami tidak akan menang,” kata Guardiola menambahkan.

Kemenangan ini membuat Man City kembali ke puncak klasemen sementara dengan 26 poin. Man City hanya unggul selisih gol atas Liverpool yang menguntit di bawahnya,

Adapun Tottenham masih mendekam di peringkat kelima dengan koleksi 21 angka. (Ahmad Tsalis Fahrurrozi)



[ad_2]
Source link