Jelang MotoGP Malaysia, Andrea Iannone Bingung Dilepas Suzuki



[ad_1]

Jakarta, CNN Indonesia — Menjelang MotoGP Malaysia yang berlangsung pada Minggu (4/11), pebalap Italia Andrea Iannone bingung dilepas tim Suzuki pada akhir musim ini. Sebagai gantinya Suzuki merekrut pebalap Moto2 Joan Mir untuk berduet dengan Alex Rins.

Andrea Iannone mengalami musim yang buruk bersama Suzuki pada MotoGP 2017. Masalah utamanya salah dalam memilih spesifikasi mesin. Selama musim 2017, Iannone gagal berada di podium, prestasi terbaiknya hanya finis di posisi keempat pada MotoGP Jepang tahun itu.

Tetapi kondisi berbeda terjadi pada musim ini. Mantan pebalap Ducati tersebut sudah empat kali naik podium, tiga kali finis ketiga dan sekali menjadi runner-up saat MotoGP Australia.

Karena itu juga Iannone mengaku bingung dengan keputusan Suzuki tidak memperpanjang kontraknya dan justru merekrut kompatriotnya, Alex Rins pada Juni lalu.

“Saya tidak tahu [kenapa dilepas Suzuki] , dan saya tidak akan pernah memahaminya, sulit untuk mengatakannya,” kata Iannone dikutip Motorsport.

Joan Mir akan gantikan Andrea Iannone di tim Suzuki pada musim depan.Joan Mir akan gantikan Andrea Iannone di tim Suzuki pada musim depan. (AFP PHOTO / Toshifumi KITAMURA)

“Tahun 2017 menjadi tahun yang rumit bagi kami berdua [dengan Alex Rins] dan mereka [Suzuki] membuat keputusan itu,” Iannone menambahkan.

Bagi Iannone di MotoGP 2018 banyak perkembangan yang terjadi. Salah satu faktornya karena permintaannya terhadap kebutuhan motor GSX-RR bisa dipenuhi tim pabrikan.

“Saya minta maaf. Saya pikir, saya telah memberikan beberapa indikasi penting setelah tahun yang sulit pada 2017, dan membuat motor berkembang,” ucap Iannone.

Pada musim depan Iannone yang kini berusia 29 tahun akan bergabung dengan tim Aprilia menggantikan Scott Redding. Bersama Aprilia Iannone dikontrak selama dua tahun.

Balapan MotoGP Malaysia bisa disaksikan lewat live streaming di CNNIndonesia.com. (sry/nva)



[ad_2]
Source link