Lenovo K5 Pro dan Lenovo K5s Meluncur dengan 4 Kamera Harga Ramah!



[ad_1]

Lenovo K5 Pro dan K5s
Copyright©Lenovo

Harga Lenovo K5 Pro dan Lenovo K5s Dibanderol Terjangkau!

OKETEKNO.COM – Produsen smartphone Lenovo mulai unjuk gigi di pasaran dengan meluncurkan tiga smarrtphone terbaru. Selain merilis Lenovo S5 Pro, vendor asal Tiongkok ini juga menghadirkan dua perangkat terbaru bertajuk Lenovo K5 Pro dan Lenovo K5s. Perlu diketahui K5 Pro sendiri merupakan versi upgrade dari Lenovo K5 yang dirilis Juni lalu sementara model K5s merupakan keluarga baru di jajaran K-series. Lantas seperti apa jeroan dan ketangguhan dua perangkat anyar Lenovo ini?

Untuk model Lenovo K5 Pro dan K5s sendiri merupakan ponsel cerdas yang menyasar segmen pasar kelas menengah dimana siap menjadi pilihan baru selain model Lenovo K5 Play dan K5 Note. Hadir sebagai phablet, K5 Pro mengusung bentang layar seluas 5.99 inci dengan dukungan layar penuh dalam aspek rasio 18:9 kekinian. Layarnya dibekali resolusi FullHD+ atau 2160 x 1080 pixels sehingga mampu menyajikan kualitas gambar jernih dan tajam.

Baca Juga Resmi di Indonesia dengan 4 Kamera, Lenovo K9 Dijual Rp 2 Jutaan

Desain yang dibawakan phablet android ini sendiri juga cukup stylish dan elegan dimana membawakan dimensi besar mencapaii 155.98 x 74.98 mm. Bodinya memiliki ketebalan 7.98 mm dengan bobot hingga 165 gram sehingga memang masih nyaman dalam genggaman. Lenovo K5 Pro menawarkan konektivitas lengkap seperti Dual SIM, 4G VoLTE, WiFi, Bluetooth 5.0, USB Type-C, GPS Navigasi dan port jack 3.5 mm dimana juga dibenamkan sensor pemindai sidik jari yang tertanam di bodi belakangnya.

Dapur pacu Lenovo K5 Pro ini sendiri dipersenjatai processor tangguh dari chipset Qualcomm Snapdragon 636 dengan membawa beberapa varian RAM dan storage berbeda. phablet ini hadir dalam beberapa varian yakni RAM 4GB+64GB, RAM 6GB+64GB juga varian RAM 6GB+128GB yang mampu menampung berbagai macam file favorit pengguna dengan leluasa. Phablet ini berjalan dalam sistem pengoperasian Android Oreo 8.1 dalam dipermanis antarmuka ZUI 5.0.

Lenovo K5 Pro
Copyright©Lenovo

Berlanjut ke sektor kamera, Lenovo K5 Pro dibekali dukungan dual kamera belakang dengan resolusi 16MP + 5MP dengan LED Flaash. Sementara untuk kebutuhan selfie dibekali kamera depan didukung kamera ganda dengan konfigurasi yang sama yakni 16MP + 5MP untuk mendukung swa foto dan panggilan video.

Sejumah fitur juga dibenamkan dalam kamera perangkat ini seperti efek blur keren, potrait mode atau bokeh mode, scene recognition juga banyak lagi untuk hasil foto lebih memuaskan. Semua operasional perangkat Lenovo K5 Pro ini ditenagai oleh baterai berkapasitas 4050 mAh dilengkapi fitur fast charging 18W.

Baca Juga Lenovo A5 Resmi Rilis dengan Harga Rp 1 Jutaan, Berikut Spesifikasinya Unggulannya!

Beralih dari Lenovo K5 Pro ke Lenovo K5s yang hadir dengan spesifikasi setingkat lebih rendah namun tetap membawakan dukungan dual kamera belakang. Ponsel cerdas ini hadir dengan bentang layar seluas 5.7 inci dengan panel LCD dalam dukungan resolusi 720 x 1440 pixels yang cukup bening dengan layar kekinian beraspek rasio 18:9 dalam layar penuh. Dimensi K5s mencapai 153.8 x 72.9 mm dengan ketebalan 7.95 mm dan bobot 155 gram.

Memang berbeda dengan Lenovo K5 Pro dengan chip besutan Qualcomm, Lenovo K5s lebih mengunggulkan chip besutan MediaTek dengan dukungan Helio P22 sebagai dapur pacunya. Phablet ini diperkuat dengan RAM 4GB serta membawakan kapasitas internal 32 GB. Kinerjanya ditenagai baterai berdaya 3090 mAh dimana juga dilengkapi pengisian cepat 10W.

Lenovo K5s
Copyright©Lenovo

Spesifikasi Lenovo K5s ini dibekali dukungan kamera ganda di bodi belakang dengan resolusi 13MP + 5MP dilengkapi LED Flash. Sementara untuk kebutuhan selfie membawakan dual kamera depan beresolusi 13MP + 5MP. Phablet ini digerakkan sistem operasi Android Oreo 8.1 dengan dipermanis ZUI 5.0. Ponsel ini juga mendukung Hybrid Dual SIM, 4G VoLTE, WiFI, Bluetooth 4.1, microUSB, port jack audio 3.5 mm dan juga GPS Navigasi.

Harga Lenovo K5 Pro dan K5s

Untuk banderolan harga dua smartphone ini dibanderol menyasar segmen pasar kelas menengah kebawah. Harga Lenovo K5 Pro dibanderol mulai 998 yuan atau setara Rp 2.1 jutaan untuk varian RAM 4GB+64GB. Sementara untuk varian RAM 6GB+64GB dilepas 1098 yuan atau Rp 2.4 jutaan dan varian tertinggi RAM 6GB+128GB dilepas 1298 yuan atau setara Rp 2.8 jutaan. Perangkat ini hadir dalam varian warna Gold dan Black yang tersedia eksklusif di China mulai 25 Oktober 2018.

Semetara untuk harga Lenovo K5s dibanderol dengan harga 798 yuan atau setara Rp 1.7 jutaan per unitnya dengan varian warna Gothic Black dan Greek Blue. Smartphone 4 kamera murah meriah ini tersedia mulai 23 Oktober 2018. Belum ada informasi terkait ketersediaan Lenovo K5 Pro dan K5s di Indonesia, nantikan saja.

Baca Juga Lenovo Yoga Book C930 Diperkenalkan, Laptop Dua Layar Pertama di Dunia!

[ad_2]
Source link