Ma’ruf Amin Optimis Kantongi 70 Persen Suara di Kalteng



[ad_1]

Jakarta, CNN Indonesia — Calon wakil presiden nomor urut 01 Ma’ruf Amin mengaku optimis mampu meraup kemenangan besar di Provinsi Kalimantan Tengah pada Pilpres 2019 mendatang. Ia bahkan menargetkan mampu meraup 70 persen suara di daerah tersebut.

“Saya apresiasi kepada TKD (Tim Kampanye Daerah) yang bertekad memenangkan pasangan minimal 70 persen. Itu minimal, bisa 80-90 persen,” kata Ma’ruf dalam keterangan tertulis yang diterima CNNIndonesia.com pada Selasa (23/10).

Dalam kunjungannya ke Palangkaraya, Ma’ruf turut menghadiri agenda pelantikan TKD dan Pimpinan Relawan Rumah Kiai Maruf Amin untuk Provinsi Kalimantan Tengah di Gedung Kawala, di Kawala Boulevard, Palangkaraya, Senin (23/10).

Saat menghadiri acara itu, Ma’ruf mengaku optimis para anggota tim yang dilantik akan mampu melaksanakan tugas pemenangan dengan sebaik-baiknya.

“Supaya legitimasi kepemimpinan Jokowi-Ma’ruf bisa lebih kuat di masyarakat,” kata dia.

Ditempat yang sama, Ketua TKD Kalimantan Tengah Agustiar Sabran mengatakan pihaknya yakin Jokowi-Ma’ruf bakal meraih kemenangan di Kalimantan Tengah.

“Idealnya kami mendapat kemenangan 70 persen,” kata Agustiar.

Agustiar bercerita, di Pilpres 2014 lalu, pasangan Jokowi-Jusuf Kalla berhasil keluar sebagai pemenang di Kalimantan Tengah mengalahkan pasangan Prabowo-Hatta Rajasa dengan meraih 65 persen suara. Ia pun berikrar, Kalimantan Tengah harus menjadi penyumbang kemenangan terbesar bagi kemenangan Jokowi-Ma’ruf Amin di 2019. (rzr/agi)



[ad_2]
Source link