NASA Kembangkan Teknologi untuk Temukan Planet Alien



[ad_1]

Sebenarnya, sudah lama sekali para peneliti menemukan ribuan eksoplanet. Sayangnya, eksoplanet tersebut belum sempat dijelajahi, sehingga dibuatlah Starshade untuk mewujudkan hal itu.

Gagasan membuat pesawat raksasa ini juga sudah diusulkan dari tahun 1960-an, sekaligus menginginkan adanya misi Starshade. Bagaimana pesawat bisa menemukan planet alien?

Metode pemblokiran cahaya bintang dapat digunakan untuk mempelajari lebih dalam atmosfer suatu planet, dengan potensi penemuan tanda-tanda kehidupan selain di Bumi.

Nantinya, sebuah teleskop dengan cermin primer berdiameter 2,4 meter bernama Wide Field Survey Telescope (WFIRST) akan dibenamkan di dalam Starshade ini. Teleskop inilah yang bakal melakukan metode pemblokiran cahaya aka coronagraph.

Meski begitu, Misi Starshade sebenarnya belum sepenuhnya disetujui. Ada syarat terakhir yang belum terpenuhi, yaitu formasi penerbangan supaya pesawat layak terbang.

(Tik / YSL)

[ad_2]
Source link