Pengakuan Blak-blakan Kiper Persib Bandung Memang yang Hengkang ke PSM Makassar



[ad_1]

TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG – Imam Arief Fadillah, kiper ketiga Persib Bandung, blak-blakan perihal alasan utama dia pindah ke PSM Makasar

Sejak Persib ditangani Pelatih Roberto Mario Carlos Gomez, Imam belum pernah mendapat menit bermain di pertandingan resmi, baik itu turnamen pra musim ataupun Liga 1.

Imam mengaku kecewa atas sikap Mario Gomez yang terkesan membuangnya

Dikatakan Imam, jauh sebelum ada tawaran dari tim lain, ia sempat ditanya pelatih kiper Persib, Anwar Sanusi, perihal hubungannya dengan Mario Gomez dan asistennya Fernando Soler

"Saya bilang tidak ada masalah, berkomunikasi juga tidak pernah, cuma dia (Gomez) ingin kiper yang setara dengan Mr. Natshir," ujar Imam, saat ditemui di Mess Persib , Jalan Ahmad Yani, Kota Bandung, kemarin

Mendapat pernyataan itu, Imam kecewa. Sebab, Gomez belum pernah melihat performanya di pertandingan resmi

"Saya juga keberatan ya, dia belum melihat kualitasnya di lapangan, tetapi sudah memastikan tidak masuk kriteria Ini mungkin masalah selera, saya bukan selera dia Saya pikir dia lebih fair, ternyata sama, "katanya."

Manajemen Persib Relakan Imam Merapat ke PSM

PT Perib Bandung Bermartabat (PBB), melalui Direktur Keuangannya, Teddy Tjahyono mengkonfirmasi bahwa Imam Arief Fadillah kiper ketiga Persib, resmi pindah ke PSM Makbadar dengan status pinjaman

Bersama tim asuhan Robert Renne Albert, Imam akan mengisi kekosongan yang ditinggalkan Shahar Ginanjar, yang pindah ke Persija Jakarta.

Dikatakan Teddy, prose kepindahan Imam telah mendapat restu dari pelatih Mario Gomez dan manajemen Persib.

"Iya dipinjamkan sampai akhir tahun Alasan karena pelatih merekomendasikan Imam untuk menambah jam terbang dan kebetulan ada klub yang tertarik untuk pinj am, "ujar Teddy, melalui pesan WhatsApp, Rabu (25/7/2018).

Imam kepindahan prose, kata Teddy, hanya tinggal menunggu pengurusan administrasi. Setelah dipastikan rampung, Imam akan segera terbang ke PSM

"Segera, saat ini sedang proses pengurusan administrasi. (Untuk kiper baru) sampai saat ini belum ada masukan dari pelatih, sampai ada rekomendasi dari pelatih," kata Teddy. Tribun Jabar / Nazmi Abdurrahman

[ad_2]
Source link