25 Cara Memutihkan Wajah Secara Alami dengan Cepat dan Mudah, Supaya Mirip Selebriti



[ad_1]

Kapanlagi.com – Kulit wajah yang putih dan bersih bukan cuma jadi tren, tapi memang sulit dipungkiri bahwa kulit yang seperti itu lebih menarik hati. Yup, nggak sedikit orang yang mendambakan kulit bersih dan putih demi tingkatkan rasa percaya diri.

Untuk itu, nggak sedikit orang yang mau melakukan perawatan mahal demi dapatkan kulit yang menarik. Mulai dari jalani perawatan berteknologi tinggi, hingga pakai berbagai krim dngan kandungan bahan kimia. Namun di samping itu, ada juga lho sabrek bahan alami yang bisa memutihkan wajah. Selain lebih murah, bahan-bahan alami ini juga lebih aman. Yuk kepoin 25 cara putihkan wajah pakai bahan alami di bawah ini!

1. Madu

Siapa yang bisa pungkiri khasiat dari madu? Selain bagus untuk vitalitas, ternyata madu juga bisa digunakan untuk putihkan wajah. Berikut caranya:

Ambil 1 sdm madu
Oleskan pada wajah
Diamkan selama 30 menit
Bilas dengan air bersih

Lakukan itu secara rutin setiap hari. Antioksidan yang dikandung madu akan membantu mengangkat sel-sel kulit mati.

2. Air rendaman beras

Siapa sangka air bekas rendaman beras bisa digunakan untuk putihkan wajah. Makanya, jangan buru-buru dibuang ya KLovers, begini cara memanfaatkannya:

1. Biarkan air beras agar mengendap
2. Gunakan endapan air beras sebagai masker wajah alami
3. Diamkan selama 20 menit
4. Bilas dengan air bersih

3. Kunyit

Nggak sedikit orang yang mengira bahwa kunyit bakalan bikin kulit jadi menguning, bukan memutih. Tapi anggapan itu nggak sepenuhnya benar, asalkan diracik dengan baik. Yup, campuran kunyit dengan jeruk nipis atau lemon di pagi hari bisa banget bikin wajahmu makin putih dan bersih!

4. Cuka apel

Sudah populer banget kan khasiat cuka apel bagi kesehatan, namun manfaatnya bagi kulit juga nggak kalah ciamik lho! Pasalnya cuka apel ini mampu mengangkat sel kulit mati. Begini cara pakainya:

1. Campurkan 1 sdm cuka apel dengan segelas air
2. Celupkan kapas pada cairan tersebut
3. Oleskan pada wajan

Dengan pemakaian seperti di atas, cuka apel bisa berfungsi sebagai toner alami yang bisa kurangi minyak dan kurangi inflamasi pada kulit.

5. Kopi dan gula

Kedua bahan ini bisa dipadukan sebagai scrub. Yup, seperti yang KLovers tahu, baik kopi maupun gula sama-sama miliki butiran halus yang bisa dipakai untuk angkat sel kulit mati. Begini caranya:

1. Campurkan 1 sdt bubuk kopi dan 1 sdt gula
2. Beri sedikit air hingga berbentuk pasta
3. Gosok-gosokkan pada wajah agar sel kulit mati terangkat

6. Minyak zaitun

Kandungan zat linoleic acid di dalam minyak zaitun bikin kadar air pada kulit wajah tetap seimbang, dengan begitu kulit nggak cepat keriput. Selain itu minyak zaitun juga banyak mengandung anti-oksidan yang disebut polifenol yang membantu lindungi sel-sel dari ancaman kerusakan. Begini nih cara pakainya:

1. Campurkan 1 sdm minyak zaitun dengan 1 sdt madu
2. Gunakan sebagai masker wajah
3. Diamkan selama 10 menit
4. Bilas dengan air bersih

7. Yogurt

Nggak cuma enak dikonsumsi, yogurt ternyata masker yang baik lho untuk kulit. Pasalnya, kandungan kalsium dalam yogurt bisa mencegah kulit kering. Selain itu ada juga kandungan vitamin B yang menyehatkan dan otomatis bikin wajah cerah alami. Begini nih cara bikin maskernya:

1. Siapkan yogurt segar tanpa rasa
2. Gunakan sebagai masker wajah
3. Oleskan pada wajah
4. Pijit-pijit dengan lembut
5. Diamkan selama 5 menit
6. Bilas dengan air hangat

8. Daun Mint

Nggak cuma mampu berikan sensasi dingin, daun mint ternyata juga ampuh putihkan wajah serta bikin wajah terlihat awet muda. Begini cara memanfaatkannya:

1. Siapkan beberapa helai daun mint, haluskan
2. Campur dengan sedkit air atau madu
3. Balurkan pada seluruh wajah dan diamkan selama 5 menit
4. bilas dengan air hangat

9. Teh hijau

Teh hijau kerap dikenal khasiatnya untuk melangsingkan tubuh. Jangan salah, anti-oksidannya yang tinggi juga berkhasiat banget untuk mengangkat sel kulit mati di kulit. Caranya:

1. Rendam daun teh hijau dalam air panas selama 15 menit
2. Tunggu sampai agak dingin
3. Oleskan air pada wajah

Namun Kalau KLovers nggak punya daun teh dan cuma punya teh hijau dalam bentuk bubuk, bisa langsung dicampurkan dengan air hingga berbentuk pasta. Setelah itu langsung gunakan sebagai masker.

10. Putih telur

Kalau bahan yang satu ini nggak diragukan lagi memang khasiatnya untuk putihkan kulit. Pasalnya kandungan protein dan sumber mikronutriennya bekerja dengan baik saat dijadikan masker wajah.

11. Susu

Kandungan vitamin D serta vitamin B6 dalam susu ampuh banget untuk merangsang produksi kolagen dalam kulit. karenanya, jangan sampai bahan yang satu ini dilewatkan ya. Begini cara pakainya:

1. Campur 2 sdm susu segar dengan 1 sdm madu
2. Jadikan masker wajah
3. Biarkan selama 30 menit
4. Bilas dengan air bersih

12. Bengkoang

Vitamin C dan B yang dikandung bengkoang memang ampuh untuk putihkan kulit. begini cara pakainya:

1. Parut bengkoang hingga lembut
2. Peras dengan menggunakan air
3. Gunakan sarinya sebagai masker wajah alami
4. Diamkan selama 20 menit
5. Bilas dengan air bersih
6. Lakukan secara rutin

13. Mentimun

Siapa yang sangka, kandungan mineral dan vitamin dalam mentimun trnyata bisa menghambat pigmentasi kulit serta hilangkan lingkar hitam di mata. Cara pemakaiannya begini lho:

1. Iris mentimun tipis-tipis
2. Tempelkan pada seluruh wajah
3. Diamkan selama 30 menit
4. Basuh dengan menggunakan air bersih

14. Kentang

Mengandung antioksidan, kentang ternyata berkhasiat untuk mengangkat sel-sel kulit mati. Dengan begitu flek dan noda di wajah bisa dihilangkan secar alami dengan kentang. Begini lho cara pakainya:

1. Tumbuk halus kentang yang telah direbus
2. Campurkan dengan 2 sdm susu hingga berbentuk pasta
3. Oleskan pada wajah
4. Diamkan selama 30 menit
5. Bilas dengan air bersih

15. Baking Soda

Baking soda juga ampuh untuk putihkan wajah, nggak melulu jadi pengembang kue semata. Campuran baking soda dengan madu dan air perasan lemon bisa banget untuk samarkan flek-flek hitam. Namun KLovers harus hati-hati ya sama baking soda, sebab bahan yang satu ini kerap kali timbulkan rasa perih di kulit sensitif.

16. Pisang

Nggak cuma dipercaya jadi pembangkit energi para pemain sepakbola, pisang juga efektif untuk memutihkan wajah. cara pakainya mudah:

1. Haluskan 1 buah pisang hingga menjadi lembut
2. Tambahkan 1 sdm madu
3. Campur hingga rata lalu
4. Oleskan pada wajah
5. Biarkan mengering selama 20 menit
6. Bilas dengan air bersih

17. Tomat

Senyawa anti-oksidan, lycopine, yang ada dalam tomat terbukti dapat menangkal radikal bebas agar wajah cerah dan berseri. Tomat juga dapat menjadi tabir surya alami untuk meminimalisir kerusakan yang diakibatkan sinar UV. Begini cara manfaatkannya:

1. Tumbuk halus tomat hingga menjadi bubur
2. Oleskan pada wajah
3. Diamkan selama 30 menit
4. Bilas dengan air bersih
5. Dengan melakukan cara memutihkan wajah secara alami ini secara rutin 2-3 kali seminggu maka hasil yang didapat akan memuaskan

18. Pepaya

Nggak cuma kaya akan vitamin A, pepaya juga mengandung Enzim papain yang membantu meregenerasi kulit. Selain itu, pepaya juga bisa dijadikan tabir surya alami bagi kulit. Caranya begini:

1. Haluskan pepaya
2. Setelah lembut, gunakan sebagai masker
3. Diamkan selama 30 menit
4. Bilas dengan air hangat
5. Lakukan perawatan ini dengan rutin selama 2 3 kali dalam seminggu.

19. Alpukat

Lagi-lagi antioksidan berperan penting, termasuk antioksidan yang dikandung oleh alpukat. Yup, alpukat banyak mengandung karotenoid anti-oksidan, vitamin E, dan vitamin C. Ketiga kandungan itu bermanfaat untuk mencegah penuaan dini, serta merangsang produksi elastin dan kolagen agar kulit tetap kenyal. Cara memanfaatkannya adalah:

1. Haluskan daging alpukat sampai lembut
2. Oleskan pada wajah secara merata
3. Diamkan selama 25 menit
4. Bilas dengan air bersih

20. Es Batu

Kalau yang satu ini memang tidak memberikan efek yang permanen secara cepat. Yup, es batu mampu bikin wajah lebih putih serta kecilkan pori-pori. Caranya simple, balurkan es batu pada wajah disertai dengan pijatan-pijatan kecil. Lakukan itu setiap pagi hari dan sebelum tidur.

21. Kulit Jeruk

Buat KLovers yang suka sekali dengan jeruk, jangan terburu membuang kulitnya. Pasalnya, kulit jeruk mampu putihkan wajah serta hilangkan noda. Cara pakainya begini:

1. Jemur kulit jeruk hingga benar-benar kering
2. Tumbuk kulit jeruk hingga halus
3. Campur dengan air hingga berbentuk pasta
4. Oleskan pada wajah Anda yang sebelumnya telah dibersihkan
5. Diamkan selama 30 menit
6. Bilas dengan air hangat

22. Lemon

Kalau bahan yang satu ini memang nggak diragukan lagi khasiatnya untuk cerahkan kulit. Kandungan vitamin C yang tinggi memang ampuh mengangkat sel kulit mati serta bikin wajah jadi segar. Begini cara pakainya:

1. Oleskan perasan air lemon pada wajah Anda
2. Diamkan selama 15 menit
3. Bilas dengan air hangat

23. Lidah buaya

Mengandung aloesin, lidah buaya dipercaya mampu menghambat pembentukan melanin di wajah. Yup, melanin memang bikin wajah jadi tampak gelap. Begini cara memanfaatkan lidah buaya untuk cerahkan kulit:

1. Ambil gel lidah buaya yang ada di tengah
2. Oleskan secara merata pada kulit wajah Anda
3. Diamkan selama 15 menit
4. Bilas dengan air bersih

24. Jeruk Nipis

Mirip dengan lemon, jeruk nipis mengandung vitamin C yang tinggi. Nggak cuma bisa mencerahkan kulit wajah, jeruk nipis juga mampu menangkal radikal bebas. Begini cara memanfaatkannya:

1. Belah jeruk menjadi dua bagian
2. Oleskan pada wajah secara merata
3. Diamkan selama 30 menit sampai mengering
4. Bilas dengan air bersih
5. Untuk mendapatkan hasil yang memuaskan, lakukan cara ini secara teratur 2-3 kali seminggu

Hampir sama dengan baking soda, jeruk nipis juga nggak jarang timbulkan rasa pedih di wajah. Jadi harus hati-hati memakainya ya KLovers!

25. Tepung Beras

Berkhasiat untuk tangkal radiasi sunar UV, tepung beras bisa banget hindarkan kulitmu dari pigmentasi akibat sinar matahari. Selain itu, kalau dipakai rutin setiap hari sebelum beraktivitas, tepung beras ampuh bikin kulit jadi lebih putih. Begini cara pemakaiannya:

1. Tambahkan sedikit air pada tepung beras
2. Aduk hingga kental
3. Oleskan pada seluruh wajah dan diamkan selama 5-15 menit
4. bilas hingga bersih

(kpl/mag)



[ad_2]
Source link