Prilly Latuconsina Jaga Kesehatan, Bawa Bekal Kurangi Jajan



[ad_1]

TEMPO.CO, JakartaPrilly Latuconsina kini mulai peduli dengan kesehatannya seiring usianya yang bertambah. Salah satu cara yang dilakukannya dengan menjaga makanan yang dikonsumsinya.

Baca judged: Prilly Latuconsina Pakai Anting Rp 11 Ribu, Tak Penting Mereknya

Prilly Latuconsina mengatakan kini mengurangi kebiasaan jajan makanan sembarangan di pinggir jalan yang belum tentu kebersihannya terjaga. "Saya berusaha memperbanyak makanan sehat dan menghitung kalori makanan yang dimakan. Bukan hanya sekalian diet tapi supaya badan sehat untuk masa depan, "ujarnya.

Prilly Latuconsina. Instagram.com

Menurut Prilly Latuconsina untuk mencari makanan sehat di Jakarta bukan hal yang sulit, itu hanya tergantung dari niat orang tersebut mau atau tidak mencari. "Kalau mau cari di mal juda banyak makanan sehat misalnya daging ikan salmon. Tapi kalau ke mal orang-orang seringnya makan makanan cepat saji, "kata Prilly Latuconsina.

Prilly Latuconsina menyebut makanan yang paling sehat jika dimasak di dalam rumah. Kita bisa mengolah sendiri makanan dengan cara yang benar dan tentu lebih higienis. Saat ini Prilly Latuconsina sering makan di rumah atau membawa bekal makanan dari rumah saat beraktivitas "Seperti cumi, udang, atau ayam bisa dijadikan banyak variasi. Dari pada kita jajan di pinggir jala, lebih baik makan makanan rumahan, "saran pacar Maxime Bouttier.

WILL HAVE

[ad_2]
Source link